Jumat, 25 November 2011

APLIKASI PEMUPUKAN TANAMAN KAKAO


 
Dosis Total per Hektar
AGT_BIOTech cair = 5-10 ltr/ha
AGT_BIOTech padat = 60-70 kg/ha

                         Akan Mengurangi Penggunaan Pupuk Makro 25%-50%
                       dan Akan Meningkatkan Hasil Panen


Persiapan Lahan
Ø   Sebelum tanaman kakao ditanam, paling lambat satu tahun sebelumnya terlebih dahulu ditanami tanaman pelindung seperti; gamal, petai, atau kelapa, dll
Ø   Buat lubang ukuran 60 x 60 x 60 cm, diamkan selama satu minggu, campur tanah dengan pupuk kandang (kompos) sekitar 10 kg/lubang, dengan jarak tanaman 3 x 3 m.
Ø   Bibit yang telah siap untuk ditanam, berumur 4 – 6 bulan (daun tua sebanyak 12 helai, diameter batang 1,5 cm dan tinggi tanaman ± 50 cm).  Pemindahan tanaman jangan pada saat tanaman sedang bertunas (flush).

Pemupukan Tanaman

1.      Aplikasi pada umur 1- 2 tahun
q   Larutkan “AGT_BIOTech padat” sebanyak 1-2 kg dalam 200 liter air, siram pada daerah perakaran sebanyak 2,5 liter per pohon (50 g/pohon).  Lakukan aplikasi pupuk ini setiap 2 bulan sekali.
q   Aplikasi setiap 2 minggu sekali dengan menggunakan 10 tutup botol (100 cc) AGT_ BIOTech organik cair.  Semprot merata pada permukaan daun dan tanah disekitar tanaman.
2.      Aplikasi pada umur 3 – 4 tahun
q   Larutkan “AGT_BIOTech padat” sebanyak 2-3 kg dalam 200 liter air, siram pada daerah perakaran sebanyak 5 liter per pohon (100 g/pohon).  Lakukan aplikasi pupuk ini setiap 2 bulan sekali.
q   Aplikasi setiap 2 minggu sekali dengan menggunakan 10 tutup botol (100 cc) AGT_ BIOTech Organik cair.  Semprot merata pada permukaan daun dan tanah disekitar tanaman.
3.      Aplikasi pemupukan di atas 4 tahun
q   Larutkan “AGT_BIOTech padat” sebanyak 3-5 kg dalam 200 liter air, siram pada daerah perakaran sebanyak 10 liter per pohon (200 g/pohon).  Lakukan aplikasi pupuk ini setiap 1 bulan sekali.
q   Aplikasi setiap 2 minggu sekali dengan menggunakan 10 tutup botol (100 cc) AGT_ BIOTech Organik cair.  Semprot merata pada permukaan daun dan tanah disekitar tanaman.

Keterangan
q  Gunakan pupuk kandang (kompos) sebanyak 10 kg per pohon atau AGT_BIOTech padat 100 gr/pohon, setiap 6 bulan sekali, diberikan setiap awal dan akhir musim hujan.
q  Penggunaan pupuk Kimia (Urea, SP36, KCl, dan ZA) dapat dikurangi sebesar 25-50% dari dosis biasanya, apabila tmenggunakan pupuk “AGT_BIOTech padat” kurangi hingga 50%
q  Penggunaan pestisida masih tetap digunakan seperti biasanya apabila terjadi serangan,
q  Volume tangki 14 liter air.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar